Oleh Masyarakat asli padang tempat ini dinamakan air terjun tigo tingkek karena memang terdiri dari tiga tingkatan, ada pula masyarakat Cindakir menamakan Lubuk Hitam. Jika anda ingin mencapai tingkat paling tinggi tentu saja membutuhkan kerja keras yang tinggi, dimana ketinggian nya mencapai 1080 meter. Medan yang ditempuh juga tidak mudah, relatif curam, terjal dan juga terdiri dari tebing serta jalannya yang sangat licin, sehingga hanya orang yang bersungguh sungguh dan mempunyai tenaga prima saja yang bisa mencapainya.
Bagi anda yang datang hanya untuk refreshing saja, bisa untuk mencapai tingkat dua tanpa harus merangkak seperti mencapai tingkat tiga. Air terjun ini bisa menjadi rekomendasi wisata alam yang cocok bagi pecinta alam serta para petualang, alamnya yang masih sangat alami serta di dukung dengan masyarakat yang sangat merawat tempat ini menjadikan lokasi ini sangat nyaman dan menyenangkan untuk di kunjungi. Untuk dapat mencapai lokasi ini terbilang mudah, karena masih terdapat angkutan umum dari kota padang menuju bungus teluk kabung. Ini bisa menjadi tempat destinasi bagi para back packer, untuk berkemah sangat memungkinkan sekali namun waspada dinginnya cuaca serta frekuensi hujan yang turun cukup sering.
Untuk mengunjungi tempat wisata sumbar ini anda membutuhkan fisik yang prima dan benar-benar kuat, lokasinya memang sudah bagus namun tidak bisa mengobati luka akibat terjatuh. Gunakan sepatu bersol yang runcing, ini untuk menghindari terpeleset. Bawa serta makanan dan minuman sebagai bekal di perjalanan, usahakan membawa pulang kembali sampah-sampah yang di tinggalkan dan tertinggal disana.
Jika ingin berlibur di tempat yang cukup berbeda dari biasanya, maka berkunjung ke tempat wisata di Sumbar atau Sumatra Barat adalah pilihan yang menarik. Banyak tempat yang layak dikunjungi di Sumatra Barat, terutama wisata alamnya, yang terkenal maupun tidak. Untuk mendapatkan ide tempat berkunjung yang menarik, silakan lihat daftar di bawah ini.
Beberapa tempat yang bisa dikunjungi wisatawan di Sumatra Barat adalah:
1. Jam Gadang
Terletak di Bukit Tinggi, Jam Gadang sudah menjadi landmark kota ini. Tempat peninggalan Belanda ini menjadi tempat berbagai festival daerah.
2. Danau Singkarak
Terbentang di antara dua buah kabupaten, yaitu Solok dan Tanah Datar. Merupakan danau paling luas di Sumatra Barat, tersedia tempat bersantai bersama keluarga di pinggir danau ini dengan fasilitas lengkap
3. Benteng De Kock
Benteng kuno yang dibangun pada tahun 1825 ini merupakan saksi sejarah perjuangan melawan Belanda yang dipimpin Tuanku Imam Bonjol dan juga Harimau Nan Salapan.
4. Ngarai Sianok
Berada di daerah pusat Kota Bukit Tinggi, tempat ini merupakan lembah yang sangat indah, dilengkapi dengan sungai yang mengalir di bawahnya dan dilatari Gunung Singgalang dan Merapi.
5. Ngalau Indah
Sebuah gua alami dengan stalagmit dan stalaktit serta kelelawar bagi mereka yang ingin berpetualang.
6. Istana Pagaruyung
Sebuah istana dengan arsitektur rumah gadang yang didirikan oleh keluarga kerajaan Pagaruyung. Di dalamnya terdapat berbagai peninggalan kerajaan yang bersejarah.
Selain tempat-tempat di atas, masih banyak tempat indah lain yang layak dikunjungi. Tempat-tempat alami seperti Danau Maninjau yang tak kalah indah dari Danau Singkarak, Lembah Anai yang megah lengkap dengan hutan tropis asri dan air terjun dekat jalan raya, dan juga sebuah Terowongan Jepang yang dibangun oleh romusha pada zaman penjajahan Jepang dahulu.
Berikut ini wisata pantai yang ada di Padang yaitu:
1. Pantai air manisPantai air manis adalah asal dari legenda malin kundang yang mana batu kutukan ibunya malin berada di pantai air manis.
2. Pantai nirwana
Pantai yang seperti surga ini sangat populer di kota Padang karena banyak pengunjung setiap harinya yang datang. Waktu yang cocok adalah sore hari karena bisa menikmati terbenamnya matahari secara kasat mata.
3. Pantai pasir jambak
Pantai yang terkenal dengan panorama yang indah dan disukai oleh kalangan muda-mudi yang ingin berlibur di pantai ini. Pantai yang dijuluki sebagai tempat penenang jiwa.
Sedangkan wisata bersejarah yang lain adalah sebagai berikut:
1. Museum adityawarman
Museum yang dibangun di abad 19 ini sudah menjadi salah satu ikon dari kota Padang. Museum ini sudah dikenal sebagai miniatur dari kota Padang.
2. Miniatur makkah
miniatur ini sangat persis yang ada di kota Makkah namun hanya berbentuk mini, miniatur ini adalah bangunan unik di dunia karena bentuk. Semuanya sangat mirip di kota Makkah. Selain itu ada satwa yang banyak ditemui di Makkah yaitu unta.
3. Jembatan siti nurbaya
Jembatan ini diambil dari nama cerita yang fenomenal dari Sumatra Barat yaitu siti nurbaya. Dihiasi dengan kapal-kapal yang ada di sekitar dan keindahan matahari di sore hari bisa terlihat di jembatan ini.
Itulah tempat wisata di Sumbar yang bisa Anda kunjungi. Sungguh menarik bukan? Kombinasi antara keindahan alam yang dekat dengan pusat kota dan juga gedung-gedung bersejarah membuat Sumatra Barat menjadi sebuah provinsi yang tidak boleh dilewatkan dalam perjalanan wisata Anda. Jangan lupa pula untuk mengunjungi keindahan bawah laut yang ada di daerah Kepulauan Mentawai.
Tempat Wisata di Sumatra Barat, Keindahan Alam dan Sejarah Jadi Satu
-by Admin Blog
2/18/2015 08:46:00 PM
5/
5stars