-->

Wahana Tempat Bandung Carnival Land untuk Keluarga

Sebats.com - Jika Jakarta memiliki Dufan sebagai wahana permainan, begitu juga dengan Bandung yang memiliki wahana permainan di Trans Studio Bandung. Namun jika dirasa terlalu mahal, anda bisa berkunjung ke tempat Bandung Carnival Land yang terletak di Jalan Sirnagalih No. 15. Jika anda sulit mencari lokasi Carnival land, lokasi ini merupakan satu kesatuan dengan waterboom karang setra. Carnival land dapat menjadi alternatif untuk mengajak si kecil bermain di wahana permainan yang bermacam-macam dengan harga yang tidak begitu mahal.

Biaya yang dikeluarkan untuk sekali berkunjung ke Carnival Land yaitu sebesar Rp 35.000,- pada hari biasa, sedangkan Rp 45.000,- pada akhir pekan untuk satu orangnya. Namun, wahana permainan yang ada di Carnival Land tidak sebagus seperti di Trans Studio Bandung. Tetapi jika anda memiliki budget yang minim, berkunjung ke Carnival Land bisa menjadi pilihan yang tepat untuk dapat berkumpul dengan keluarga ataupun kerabat. Maklumlah jika wahana permainannya belum sebagus dan sebanyak di Trans Studio Bandung, berhubung harga tiket masuk yang tergolong murah.

Namun, dari beragam review yang telah ditulis, sudah banyak pengunjung yang merasa puas berkunjung ke wahana permainan di Carnival Land hanya dengan mengeluarkan biaya yang tidak terlalu mahal. Berikut beberapa wahana permainan yang terdapat di Carnival Land, yaitu:

- Rumah kaca.
- Sinema 4 dimensi.
- Sepeda udara.
- Mangkok tsunami.
- Ular terbang.
- Bombom car.
- Junior aviator.
- Ontang anting.
- Kora-kora, dan.
- Rumah hantu.

Setelah menilik beberapa wahana permainan yang berada di tempat Bandung Carnival Land, mungkin ada beberapa dari wahana tersebut yang sudah anda ketahui, seperti rumah kaca, sepeda udara, bombom car, ontang-anting, kora-kora dan rumah hantu. Namun tidak menutup kemungkinan bahwa anda pasti akan mencobanya lagi karena ingin merasakan sensasi yang berbeda di setiap tempat yang menyediakan wahana permainan seperti itu. Sedangkan untuk sinema 4 dimensi sebenarnya serupa saat anda menonton dalam bentuk tayang 3 dimensi, hanya saja yang membedakannya yaitu adanya efek-efek sungguhan yang muncul ketika kita sedang menyimaknya. Contohnya efek angin, air, kursi bergoyang dan masih banyak lagi.
Terimakasih sudah baca Wahana Tempat Bandung Carnival Land untuk Keluarga dengan Url https://www.sebats.com/2015/02/wahana-tempat-bandung-carnival-land.html

Related Posts

Wahana Tempat Bandung Carnival Land untuk Keluarga -by 2/28/2015 10:17:00 AM
5/ 5stars