-->

Bingung Memilih Hotel di Jakarta Timur?, Lihat Daftar Alternatif Bagus Ini !

Sebats.com - Untuk menghadiri pernikahan relasi kerja ataupun orang yang pernah dekat sebelumnya pasti menjadi keharusan bagi Anda untuk mendatanginya, bahkan seringkali Anda tidak mempedulikan mengenai jarak ataupun waktu. Jika Anda berencana untuk menyelesaikan keperluan Anda di sekitar wilayah Jakarta timur yang mengharuskan Anda untuk bermalam, Anda jangan cemas. Hotel di Jakarta Timur dapat menjadi tempat nyaman bagi Anda untuk bermalam bersama keluarga.

Berjamurnya hotel di wilayah Jakarta yang menawarkan berbagai jenis dan pilihan harga tentu menjadi keuntungan bagi Anda dalam menentukan penginapan mana yang lebih cocok dengan keinginan dan isi dompet Anda. Berbagai ragam fasilitas yang menggiurkan pun juga melengkapi pemikiran Anda untuk menentukan pilihan dalam bermalam. Bermacam pilihan dan harga hotel di kawasan Jakarta timur akan dibahas pada paragraf di bawah ini.

Berbicara mengenai hotel tidak lengkap rasanya tanpa membicarakan bintang yang disandangnya. Berikut adalah ulasan mengenai beberapa hotel yang berlokasi di sekitar Jakarta bagian timur:

Baca juga: NightLife and Spa di Fashion Hotel di Jakarta


1. Hotel Santika Taman Mini Indonesia Indah (hotel bintang 3)
Hotel yang berkawasan di daerah Taman Mini memiliki harga Rp 531.000,00 untuk per malam.

2. Favehotel PGC Cililitan (hotel bintang 3)
Hotel yang mempunyai lokasi di Jalan Mayjen Sutoyo Kav 76 ini dibandrol dengan kisaran angka Rp 433.200,00/malam.

3. Grand Menteng Hotel (hotel bintang 3)
Harga untuk penginapan ini adalah sekitar Rp 425.000,00 per malamnya. Dengan kelas bintang 3, hotel ini tergolong cukup murah.

4. Hotel Zodiac (hotel bintang 2)
Hotel yang mempunyai harga per malam Rp 420.750,00 ini berlokasi pada Jalan Otista nomor 60,Cawang, Jakarta Timur.

5. Hotel Fatrasari (hotel bintang 1)
Hotel ini memberikan tariff yang lebih murah dari hotel lainnya yaitu berada di angka Rp 80.000,00 sampai Rp 180.000,00 per malam dengan fasilitas yang di dapat berupa kipas angin, AC, TV dan kamar mandi dalam.

Meskipun Anda hanya bermalam dalam hitungan beberapa hari saja, namun pemilihan hotel juga menjadi agenda penting dalam acara yang akan Anda hadiri. Kesalahan pemilihan lokasi hotel yang dalah juga mempengaruhi aktifitas Anda dalam mengelola manajemen waktu untuk keberhasilan acara Anda di daerah Jakarta Timur. Jadi sebelumnya Anda perlu memikirkan matang untuk menentukan pilihan dalam bermalam di hotel di Jakarta Timur.
Terimakasih sudah baca Bingung Memilih Hotel di Jakarta Timur?, Lihat Daftar Alternatif Bagus Ini ! dengan Url https://www.sebats.com/2015/04/memilih-hotel-di-jakarta-timur.html?m=0

Related Posts

Bingung Memilih Hotel di Jakarta Timur?, Lihat Daftar Alternatif Bagus Ini ! -by 4/10/2015 07:30:00 PM
5/ 5stars