-->

Arti Persahabatan dan Sahabat Sejati

Sebats.com - Makna seorang sahabat memang memiliki arti yang sangat luas dalam hidup ini. Sejumlah orang dari dunia ini bahkan berpendapat bahwa persahabatan adalah salah satu faktor kunci kesuksesan untuk seseorang dalam menghadapi hidupnya. Tentu tidak ada seorangpun yang ingin menampik jika memang dikatakan demikian, karena seorang sahabat sejati pastinya akan memberikan dukungan di dalam bentuk apapun demi tercapainya apa yang dicita-citakan dan diinginkan oleh sahabatnya.

Persahabatan memang bukan suatu hubungan yang dapat diperoleh secara cepat dan juga ingatan. Bahkan beberapa diantaranya ada yang menjalin suatu persahabatan hingga puluhan tahun. Faktor yang dapat membentuk persahabatan antara lain seperti halnya kesamaan karakter, hobi, persepsi dan lain sebagainya yang akan terjalin secara intens dengan rentang waktu lama. Dengan demikian, maka akan menghasilkan sebuah unsur penting dalam persahabatan adalah trust atau kepercayaan dan respect atau rasa hormat.

Meskipun persahabatan tidak selalu sejalan dan terkadang juga menjengkelkan, tetapi itulah bumbu yang menjadikan arti persahabatan menjadi terasa semakin indah karena menandakan dari sebuah persahabatan yang sejati akan terus tumbuh. Bahkan seorang bijak juga berkata bahwa setiap orang mungkin saja memiliki puluhan atau bahkan ratusan teman, akan tetapi jumlah sahabat sejati yang sudah dimilikinya tidak pernah melebihi jumlah kedua tangannya. Apakah benar demikian? Cobalah Anda hitung berapa jumlah sahabat yang saat ini Anda miliki. Apakah jumlahnya memang melebihi dari 10 orang? Mungkin justru tidak lebih dari 1,2 atau 3 orang saja bukan?

Baca juga: 9 Cara Mudah Temukan Sahabat Sejatimu


Kehilangan sahabat sejati sama halnya seperti kehilangan suatu hal besar dari dalam hidup. Sehingga semakin menguatkan persahabatan memang sangat dibutuhkan hal-hal yang bersifat membaharui. Dengan demikian persahabatan tidak akan lekas menjadi usang serta hilang ditelan oleh waktu dan salah satu caranya dengan mengirimkan pesan berisi kata-kata mutiara bijak persahabatan maupun arti sahabat sejati yang ada dibawah ini kepada sahabat dekat Anda. Berikut ini merupakan contoh kata mutiara yang ada:

- Terkadang persahabatan sejati terlahir ketika seseorang berkata pada yang lainnya “ Apakah engkau juga?. Aku kira hanya aku yang berpikir demikian.”

- Jangan kau berjalan dibelakangku karena mungkin saja aku tidak dapat menuntunmu. Tetapi jangan pula kau berjalan didepan karena mungkin saja aku tidak akan mampu mengikutimu. Tapi berjalanlah disampingku, jadilah sahabat terbaikku.

- Sahabat sejati yaitu seseorang yang mengetahui semua sesuatu tentang dirimu. Bahkan hal yang terburuk darimu sekalipun, tapi dia tetap menyayangimu.

- Bukan karena kekurangan cinta dari kekasih yang menyebabkan pernikahan tidak bahagia. Tapi kurangnya arti persahabatan di dalamnya.

- Jika kau mampu hidup seratus tahun, maka aku ingin tetap hidup seratus tahun kurang satu. Sehingga aku tidak perlu hidup tanpa kau disampingku.

- Faktanya adalah, setiap orang di dunia ini akan menyakitimu. Kamu hanya harus bertemu dengan seseorang yang membuatmu merasa layak menjalaninya.

- Tidak ada satupun di dunia ini yang tidak ku lakukan bagi mereka yang memang benar-benar menjadi sahabatku. Aku tidak pernah berpikir untuk mencintai seorang sahabat setengah-setengah. Itu bukan sosok diriku.

- Tidak ada apapun yang melebihi arti dari seorang sahabat kecuali seorang sahabat yang membawa serta cokelat ditangannya.

- Ketika seseorang menyayangimu, caranya berbicara tentang dirimu akan berbeda. Kau akan merasa lebih nyaman dan aman saat bersamanya.

- Hanya sahabat yang bersedia mengangkat telponmu malam atau pagi. Sesederhana itu!
Terimakasih sudah baca Arti Persahabatan dan Sahabat Sejati dengan Url https://www.sebats.com/2015/10/arti-persahabatan-dan-sahabat-sejati.html

Related Posts

Arti Persahabatan dan Sahabat Sejati -by 10/05/2015 03:22:00 PM
5/ 5stars