-->

Pertimbangan Hal Ini Sebelum Memutuskan untuk Pindah Kerja

Sebats.com - Pindah dari pekerjaan yang sebelumnya ke pekerjaan baru memang bukan sesuatu yang mudah bagi sebagian orang. Terlebih lagi jika hingga kini Anda belum banyak mengetahui profil ataupun posisi yang nantinya akan Anda jalani setelah diterima di perusahaan baru. Maka dari itu akan sangat bijak jika Anda terlebih dahulu mempertimbangkan baik serta buruknya sebelum Anda memutuskan ingin mengambil keputusan pindah ke pekerjaan yang baru.

Pindah kerja adalah hal yang wajar untuk setiap karyawan. Bahkan menjadi sesuatu yang baik untuk langkah peningkatan status, gaji dan juga jabatan. Meskipun demikian, Anda harus mengimbanginya dengan konsekuensi yang nantinya akan Anda tempuh. Oleh karena itu, jika saat ini Anda mendapat tawaran pekerjaan dari perusahaan lain akan tetapi bingung harus bagaimana untuk mengambil satu keputusan tepat maka berikut merupakan tips tentang pertimbangan yang penting sebelum pindah bekerja.

Pahami alasan Anda ingin segera pindah kerja

Sebelum memutuskan pindah bekerja, lebih baik Anda tanya diri Anda sendiri alasan kuat apa yang membuat Anda ingin pindah pekerjaan. Apakah karena Anda sudah sangat jenuh dengan pekerjaan yang saat ini Anda lakukan? Apakah perasaan kurang nyaman dengan teman, atasan atau lingkungan tempat Anda bekerja saat ini? Apakah Anda ingin ada perubahan pada karir hidup Anda serta masih banyak lagi.

Baca juga: 6 Alasan kenapa Pacaran sama Cowok Workaholic itu Membahagiakan


Cari tahu profil dari perusahaan baru tujuan Anda

Menggunakan internet menjadi cara termudah untuk dapat mengetahui berbagai macam hal, tidak terkecuali untuk mengetahui informasi atau profil perusahaan baru yang menawari Anda bergabung . Silahkan Anda kumpulkan informasi selengkap mungkin dari berbagai sumber di internet, testimoni maupun forum-forum yang membahas mengenai perusahaan tersebut sebagai referensi awal untuk Anda sebelum nantinya memutuskan untuk bergabung.

Selain menjadi bahan pertimbangan, hal semacam ini juga berguna menjadi tips wawancara kerja di perusahaan baru yang sangat penting karena HRD umumnya akan memberikan pertanyaan kepada setiap kandidatnya mengenai pengetahuannya seputar profil perusahaan yang dilamarnya.

Bandingan dengan perusahaan Anda yang lama

Tidak ada salahnya jika Anda membandingkan perusahaan lama Anda dengan perusahaan baru yang Anda tuju. Dimana perbandingan yang equal pastinya akan didapatkan hasil objektif mengenai setiap hal, termasuk dengan pekerjaan. Jadikan perusahaan dan posisi baru sebagai perbandingan dari data perusahaan Anda yang sekarang sekaligus juga posisi Anda saat ini. Lihat, cermati dan pelajari ruang lingkup perusahaan, seberapa luas pangsa pasar yang ada, seberapa besar perusahaan itu dan juga potensi perusahaan mengenai efek karir Anda dalam jangka panjang.

Pikirkan status, gaji, jabatan, jarak tempuh, kebijakan dan lain-lain

Fikirkan mengenai jabatan, status, gaji, kebijakan serta masih banyak lagi menjadi hal yang realistis dan juga sah-sah saja untuk dapat Anda lakukan. Jika memang secara garis besar perusahaan tujuan Anda yang baru nyatanya lebih baik, pastinya Anda tidak perlu lagi berpikir panjang. Segera lakukan update surat lamaran Anda menjadi lebih baik kemudian ambil kesempatan tersebut serta gunakan dengan sebaik mungkin.

Tantangan atau hanya pelarian?

Tanyakan pada diri Anda sendiri, apakah pekerjaan yang baru ini merupakan sebuah tantangan bagi diri Anda atau hanya sekedar menjadi pelarian dari rutinitas Anda yang saat sering menjadikan Anda merasa bosan. Akan lebih baik memang jika pekerjaan itu menjadi tantangan bagi Anda, karena dari hal tersebut Anda akan dapat menjalani pekerjaan dengan lebih baik lagi.
Terimakasih sudah baca Pertimbangan Hal Ini Sebelum Memutuskan untuk Pindah Kerja dengan Url https://www.sebats.com/2015/10/pertimbangan-hal-ini-sebelum-memutuskan.html

Related Posts

Pertimbangan Hal Ini Sebelum Memutuskan untuk Pindah Kerja -by 10/04/2015 02:19:00 PM
5/ 5stars