-->

Tempat Wisata Ngarai Sianok Bukittinggi Sumatra Barat

Sebats.com - Pernah ke grand canyon Amerika? kalau belum sebenarnya gak perlu jauh-jauh ke Amerika misalnya ingin lihat pemandangan alam yang indah karena di Indonesia tepatnya di bukit tinggi sumatra barat ada objek wisata yang gak kalah jika dibandingkan dengan grand canyon, tempat wisata tersebut adanya di Ngarai Sianok.

Bukit tinggi kota terbesar kedua di sumatra barat dianugerahi berbagai objek wisata alam yang sangat indah, selain wisata jam gadang yang jadi ikon kota bukit tinggi masih punya objek wisata panorama Ngarai Sianok. Untuk memasuki kawasan wisata ini pengunjung di kenakan biaya masuk sebesar 5 ribu rupiah, begitu masuk pengunjung akan disuguhi pemandangan yang sangat eksotis sebuah lembah curam yang membentang sepanjang 15 kilometer serta tebing-tebing curam yang berdiri gagah ditambah udara sejuk khas pegunungan menjadi magnet penarik wisatawan.

Lembah dengan lebar 200 meter dan kedalaman jurang 100 meter ini berada di perbatasan kota bukit tinggi dan kabupaten Agam. Sisi-sisi ngarai sianok dihiasi tebing tandus dan hutan, kokohnya gunung singgalang menjadi latar belakang ngarai sianok dan di kaki gunung terdapat juga pemukiman penduduk . Sementara dibagian bawah mengalir sungai batang sianok yang berkelok-kelok. Dikawasan wisata ini juga terdapat lobang / terowongan jepang, lobang terowongan ini dibangun tentara jepang tahun 1942, panjangnya 1400 meter dengan lebar kurang lebih 2 meter.

Baca juga: Tempat Wisata di Sumatra Barat Keindahan Alam dan Sejarah jadi Satu





Usai menikmati kemegahan ngarai sianok tak ada salahnya membeli cinderamata yang dijual di toko suvenir, aneka oleh-oleh seperti kaos dan aksesoris lainnya dapat dibawa pulang (beli sob) sebagai buah tangan. Jadi jangan pernah lewatkan objek wisata yang satu ini bila berkunjung ke sumatera barat. Btw keindahan ngarai sianok ini sudah beberapa kali direkam baik itu di film dalam dan luar negeri.

Akses untuk mencapai puncak dan melihat view ngarai sianok ada yang namanya great wall ngarai sianok, agak mirip-mirip tembok China dan ini menambah keindahan dari ngarai sianok.
Terimakasih sudah baca Tempat Wisata Ngarai Sianok Bukittinggi Sumatra Barat dengan Url https://www.sebats.com/2017/05/tempat-wisata-ngarai-sianok-bukittinggi.html

Related Posts

Tempat Wisata Ngarai Sianok Bukittinggi Sumatra Barat -by 5/10/2017 03:06:00 PM
5/ 5stars