Hidup dalam sebuah keluarga di ibaratkan seperti dalam sebuah negara kecil, dimana ada seorang pemimpin yaitu yang diperankan oleh seorang suami dan ada yang dipimpin yang diperankan oleh ibu dan anak-anaknya.
Sehingga keutuhan dan keharmonisan dalam sebuah negara kecil atau keluarga kecil ini ditentukan semua pihak dalam keluarga itu. Anda tentu juga ingin kan memiliki keluarga kecil yang tentram dan bahagia? DI bawah ini ada 7 tips ampuh bagi Anda agar rumah tangga menjadi harmonis dan langgeng.
1. Memberikan Pelayanan Kepada Pasangan dengan Setulus Hati
Belajar bagaimana melayani dengan baik bukan hanya dibutuhkan oleh seorang pelayan atau seorang karyawan kepada pemimpinnya. Namun juga penting dipelajari dan dipahami oleh suami atau istri dalam kehidupan berumah tangga.Melayani pasangan dengan setulus hati merupakan salah satu cara terbaik dalam membangun keluarga harmonis yang damai. Berilah pelayanan kepada pasangan Anda melebihi pelayanan seorang pelayan dalam melayani pelanggannya atau seorang karyawan melayani atasannya.
Jika pasangan Anda belum bisa memberikan hal ini jangan menunggu dia berbuat demikian baru Anda berencana untuk melakukannya juga. Mulailah pelayanan setulus hati untuk pasangan dan keluarga dari diri Anda sendiri. Otomatis pasangan juga akan mengikuti bagaimana cara Anda melayaninya dengan baik dan memberikan kenyamanan.
2. Bersifat Terbuka Terhadap Pasangan
Keterbukaan dalam menjalin hidup bersama pasangan merupakan salah satu kunci keawetan keluarga. Berterus teranglah kepada pasangan tentang apapun yang Anda keluhkan, inginkan atau hal-hal yang tidak Anda sukai dari pasangan. Keterbukaan terhadap pasangan lebih baik daripada lebih tertutup dan terlalu privasi.Memang setiap orang memiliki privasinya masing-masing, tetapi bedakan antara kehidupan rumah tangga yang baik buruknya dalam keluarga tergantung dari bagaimana cara kedua insan membangun kerja sama yang baik di dalamnya.
Jangan suka berbohong terhadap pasangan, meskipun saat ini kebohongan Anda belum diketahui pasti suatu saat akan tetap diketahui juga. Ibarat orang menyimpan bangkai lama-kelamaan pasti akan tercium juga.
Jika Anda suka berbohong kepada pasangan, suatu saat jika Anda berkata benar mungkin akan tetap tidak akan dipercaya oleh pasangan Anda. Karena semua orang pasti sangat tidak suka jika dibohongi, apalagi seorang pasangan, partner hidup Anda.
3. Musyawarahkan Bersama Pasangan Saat Ingin Membuat Keputusan
Ketika ada suatu hal yang sedang Anda inginkan, mungkin saja itu akan membeli sesuatu misalnya dan sebagainya, usahakan untuk berunding dulu dengan baik-baik bersama pasangan. Jika diibaratkan suami istri itu seperti tim yang menang kalahnya juga tergantung dari kekompakan antar pemain. Sehingga dalam bertindak suatu hal penting sekali untuk dimusyawarahkan terlebih dahulu baru memberikan sebuah keputusan.Jika keputusan ini sudah disepakati oleh kedua belah pihak otomatis jalan penindaklanjutan dari rencana ini adalah kehendak dari kedua masing pihak itu sendiri. Sehingga adapun halangan dan rintangannya benar-benar sudah siap untuk diatasi bersama-sama.
4. Jangan Terlalu Mengatur Pasangan
Dalam hidup berkeluarga, memang segalanya juga memerlukan aturan, sebut saja dalam hal pengaturan managemen keuangan. Namun setiap orang pastilah memiliki karakternya masing-masing yang menjadi ciri khas tertentu baginya. Tidak semua orang bisa dengan mudah untuk mengubah apa yang telah menjadi cirinya selama ini.Usahakan untuk tidak terlalu mengatur pasangan Anda, sebab hal ini dapat menimbulkan munculnya perasaan tidak nyaman dari pasangan. Setiap orang pasti tidak suka jika diatur secara berlebihan, tidak terkecuali pasangan Anda dalam hidup berkeluarga.
Boleh saja menasihati dalam hal kebaikan, ini justru menjadi kewajiban masing-masing demi kebaikan bersama. Namun selagi apa yang biasa dilakukannya bukan hal yang buruk lebuh baik jangan ubah kebiasaan ini menjadi hal yang Anda inginkan.
Kecuali kebiasaan yang dilakukan oleh pasangan Anda merupakan hal yang buruk dan merugikan, bolehlah Anda perlahan membantunya untuk meninggalkan kebiasaan buruk tersebut.
5. Jangan Suka Merendahkan Pasangan
Setiap orang pasti memiliki kelebihan dan kelemahannya masing-masing, entah itu dari segi fisik, sifat dan sikap, perilaku, kebiasaan dan sebagainya. Jika Anda sudah siap menjalani hidup bersama pasangan yang dipilih dalam menjalin ikatan keluarga berarti Anda juga sudah siap menerima segala kelebihan dan kekurangan yang ada dalam diri pasangan.Jangan sekali-kali berucap atau bertindak yang mencerminkan bahwa Anda merendahkan pasangan. Berawal dari rasa sakit hati, kecewa, ini bisa menjadi hal pertama yang membuat kehidupan keluarga Anda hancur secara perlahan. Apalagi jika merendahkan pasangan sering dilakukan, sekali dua kali mungkin masih termaafkan, tetapi jika terus-terusan seperti itu, manusia pastilah punya batas kesabaran.
Nah, sekarang sudah tahukan bagaimana caranya membangun keluarga yang tentram, harmonis dan romantis? Lakukan beberapa tips di atas agar kehidupan rumah tangga Anda menjadi kebahagiaan yang luar biasa dan langgeng sampai tua nanti.